Cara Oke Mendapatkan Lirik Lagu


Cara Mudah Mendapatkan Lirik Lagu

Selalu update dan menguasai lirik-lirik lagu terbaru yang sedang hits adalah ciri khas pecinta musik sejati. Nah, mencari tahu soal lirik bisa jadi gampang-gampang susah, belum tentu Anda dengan mudah memahami kalimat yang dinyanyikan apalagi bila lagu tersebut dalam bahasa asing. Untuk menjawab kebutuhan ini, hadirlah MusixMatch, sebuah aplikasi yang berperan untuk mengenali identitas lagu dan kemudian menampilkan isi liriknya secara penuh dilayar gadget Anda. Ini akan mempermudah Anda dalam mendapatkan lirik lagu.

Untuk urusan mengenali lagu, MusixMatch.Com memiliki tiga jalur pencarian, pertama, dengan mengenali identitas koleksi lagu yang tersimpan di folder musik. Kedua, dengan pencarian lewat search toolbar. Disini Anda bisa mencari lewat nama penyanyi atau judul lagu. Cara yang keetiga atau terakhir adalah dengan menggunakan menu MusicID dengan cara mendekatkan gadget Anda ke sumber nada maka secara otomatis teknologi music recognation akan mengenal judul lagu, penyanyi bahkan sampai nama album tersaji lengkap. Proses selanjutnya Anda bisa membagi atau mengirim lirik tersebut via email atau ke jejaring sosial ke teman Anda.

Kekuatan database menjadi yang utama di aplikasi ini. Pihak developer menyebut koleksinya mencakup 6 juta lirik lagu dengan 20 bahasa. Saat diuji coba, banyak lagu-lagu indonesia yang tersaji lengkap. Asyiknya lagi, aplikasi ini gratis dan bisa berjalan di platform Android, iOS dan Symbian. Anda hanya memerlukan koneksi internet dan langsung kunjungi MusixMatch.Com untuk mencoba fasilitas Cara Mudah Mendapatkan Lirik Lagu.
Tags

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !