Memilih Tempat Hosting dan Domain yang Terpercaya

0
CARA MEMILIH TEMPAT HOSTING DAN DOMAIN YANG BAGUS DAN TERPERCAYA


Memilah dan memilih perusahaan jasa layanan hosting untuk tempat tinggal website atau blog, kita tidak boleh dilakukan secara sembarangan. Salah memilih tempat bisa membuat kita pusing tujuh keliling karena harus mengatasi berbagai masalah yang muncul pada web hosting kita sendiri. Tidak hanya web hosting saja, namun juga domain yang merupakan pasangan paten dari web hosting yang kita beli. Memilih perusahaan web hosting yang buruk bisa membuat kita kehilangan pengunjung, potensi penjualan, nama baik, dan bahkan kehilangan nama domain yang kita sewa.

Ada beberapa hal yang perlu kita perhatikan dari sebuah perusahaan jasa web hosting sebelum menyewa akun hosting dari mereka, beberapa kriteria atau ciri-cirinya adalah sebagai berikut:

1. Memiliki Layanan Bantuan 24 Jam Non Stop

Jangan memilih hosting yang hanya dikelola oleh satu atau beberapa orang saja yang tidak profesional. Kita bisa lihat profesionalitas mereka dari kahadiran petugas jaga yang sigap menjawab dan mengatasi berbagai permasalahan yang ada. Cek saja kehadiran petugas jaga di berbagai waktu baik pagi, siang malam dan waktu sahur. Jika dalam beberapa hari ujicoba sering tidak ada petugas jaga, maka perusahaan webhosting tersebut kualitasnya tidak baik.

2. Menjual Berbagai Produk yang Berkaitan dengan Web Hosting

Perusahaan hosting yang baik umumnya memiliki banyak produk yang ditawarkan kepada calon konsumennya. Berbagai paket hosting seperti nama domain, shared hosting, reseller hosting, vps hosting, dedicated server dan colocation server adalah contoh produk dari sebuah perusahaan jasa layanan webhosting. Semakin banyak konsumen tingkat atas yang menggunakan jasa mereka, maka biasanya semakin bagus suatu perusahaan jasa hosting web.

3. Memiliki Opini yang Baik di Masyarakat

Lihatlah di mesin pencarian Google. Ada persepsi apa saja yang beredar yang terkait dengan webhosting tersebut. Jika jarang atau hampir tidak ditemukan maka bisa jadi perusahaan hosting tersebut masih baru dan belum banyak konsumennya, sehingga layak untuk dihindari. Jika ada banyak persepsi yang beredar baik yang positif maupun negatif dengan upaya penyelesaian komplain konsumen secara terbuka dari orang perusahaan hosting tersebut, maka perusahaan hosting web tersebut bisa masuk kategori perusahaan hosting yang baik.

4. Bisa Mengatasi Masalah-Masalah yang Mungkin Muncul

Lakukan tes awal untuk mengetahui kemampuan petugas layanan konsumen yang dapat dihubungi baik melakui fasilitas chat, email, kontak, telepon, sms, bbm, dan lain sebagainya. Lihat apakah kira-kira petugas costumer service yang ada memiliki pengetahuan yang cukup dan dapat menyelesaikan berbagai masalah yang mungkin timbul di kemudian hari. Jangan sampai ketika kita membutuhkan bantuan, kita tidak mendapatkan bantuan yang kita harapkan.

Kurang lebih demikian dalam melakukan survey kualitas sebuah perusahaan jasa web hosting. Jika bisa mencoba layanan mereka sebelum membeli akan jauh lebih baik untuk meyakinkan kualitas mereka dalam menservis kita sebagai calon konsumennya. 

Semoga bermanfaat...

Post a Comment

0Comments
Post a Comment (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !