Cara Oke Membuat Siomay Bandung

0
Bagi penikmat kuliner, makanan siomay pasti sudah tidak asing lagi untuk dikonsumsi. Makanan yang masuk katagori dim sum (makanan kecil) ini sejatinya berasal dari negeri tirai bambu, China. 

Setelah menjadi makanan yang populer dan dikonsumsi semua kalangan, siomay ini kemudian berkembang variasi rasanya. Siomay atau banyak juga yang menyebutnya dengan sebutan 'somay' ini pada awalnya hanya berisi daging babi, udang, daging kepiting atau daging sapi yang dibungkus dengan kulit pangsit. Seiring berjalannya waktu kemudian siomay ini berkembang menjadi banyak variasi rasa lain seperti siomay ikan tenggiri, siomay ayam maupun siomay campuran daging ayam dan udang.

Dari berbagai ragam jenis siomay, salah satu jenis siomay yang populer dan menjadi salah satu ikon kuliner adalah siomay Bandung. Di daerah Bandung da sekitarnya, siomay lebih dikenal dengan sebutan baso tahu. 

Jika Anda ingin mencoba kuliner siomay tersebut dan tertarik untuk membuat olahan siomay khas Bandung ini di rumah, berikut OKENYA sajikan Cara Oke Membuat Siomay Bandung yang bisa Anda simak dan praktekan sendiri di dapur tercinta Anda.


Bahan:
  • 15 lembar kulit pangsit siap pakai
  • 2 buah pare, potong dan keruk bagian tengah
  • 3 buah tahu putih, potong menjadi 4 bagian dan keruk bagian tengah
  • 3 butir telur rebus, kupas dan potong menjadi 4
  • 3 buah kentang rebus sebentar, bersihkan kulitnya dan potong menjadi 4
  • 150 gram udang cincang
  • 150 gram daging ayam cincang
  • 200 gram daging ikan tenggiri, haluskan
  • 250 gram tepung kanji
  • 2 butir telur, kocok lepas
Bumbu:
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica
  • 2 sdt gula
  • 5 siung bawang putih, haluskan
  • 4 siung bawang merah, haluskan
  • 2 sdm kecap ikan
Saus Kacang:
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdm garam
  • 1 sdm kecap manis
  • 150 ml air
  • 2 buah jeruk limau
  • 500 gram kacang tanah, sangrai
  • 10 buah cabai merah besar
  • 8 buah bawang merah
  • 5 siung bawang putih
Cara membuat:
  • Campurkan udang cincang, ayam cincang dan ikan tenggiri yang sudah dihaluskan.
  • Tambahkan telur bawang putih dan bawang merah yang sudah dihaluskan, kecap ikan, garam, merica dan gula. Aduk hingga merata.
  • Masukkan tepung kanji sedikit demi sedikit, uleni hingga adonan kenyal dan tidak lembek.
  • Masukkan adonan daging ke dalam kulit pangsit dan tahu yang sudah dikerok.
  • Kukus siomay, tahu isi, telur dan kentang di dalam dandang panas hingga matang.
  • Untuk saus kacang, haluskan kacang yang sudah disangrai, cabai merah, bawang merah dan bawang putih.
  • Tambahkan air, gula pasir, garam, dan kecap manis. Kemudian masak di atas api kecil hingga mendidih, sambil aduk rata.
  • Tata siomay dan pelengkap di atas piring saji. Tuangkan saus kacang dan tambahkan perasan jeruk limau. Hidangkan.

Post a Comment

0Comments
Post a Comment (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !